Pages

Senin, 27 Januari 2014

Abraham Samad, Dari Advokat Hingga Ketua KPK

Halo, apa kabar kalian ? Pastinya baik-baik saja dan semoga kita selalu dirahmati Allah SWT. Disini saya akan sedikit mengulas tentang salah satu figur yang terkenal di Indonesia yaitu Abraham Samad. Alasan saya ingin mengulas tentang Abarham Samad karena beliau adalah salah satu figur yang sangat kritis apalagi tentang korupsi. Beliau mulai menjadi sorotan publik ketika mulai menjabat sebagai ketua KPK.
            Lahir pada tanggal 27 November 1966 di Makassar, beliau dibesarkan di keluarga sederhana. Sikap kritisnya mulai tumbuh di bangku SMP. Sikap kritisnya ini kemudian tercermin dari sifatnya yang sangat tidak nyaman terhadap proses ketidakadilan yang dijumpainya. Memasuki dunia kampus, beliau semakin menemukan tempatnya untuk mengembangkan diri. Setelah menyelesaikan sekolahnya di Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar tahun 1992, beliau sedikit goyah dalam penentuan karir profesi yang akan digelutinya kelak. Pada satu sisi, ia sangat berkeinginan untuk menekuni profesi advokat, namun di sisi lain, ibunya lebih mengharapkan agar beliau menjadi seorang Birokrat.
 
            Beliau memulai karirnya sebagai advokat dengan magang terlebih dahulu. Sejak pertama kali menjejakkan kakinya dalam dunia penegakan hukum di Indonesia beliau semakin memahami bahwa sistem hukum Indonesia belum berjalan sebagaimana Di Makassar, beliau dikenal sebagai aktivis antikorupsi. Beliau adalah penggagas sekaligus Koordinator Anti Corruption Committee di Sulsel. Salah satu kasus korupsi yang pernah beliau bongkar adalah kasus yang melibatkan walikota Makassar. Akibat langkahnya itu, rumah serta usaha milik istrinya pernah dirusak sekelompok orang. Melalui LSM ini, beliau ingin mendorong terciptanya sistem pemerintahan yang baik. Beliu juga pernah menjadi Tim Penasehat Hukum Komite Pemantau Legislatif (KOPEL) Sulawesi.
            Abraham Samad resmi terpilih menjadi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Mengalahkan 3 pesaingnya dengan perolehan 43 suara. Inilah janji belaiu untuk Indonesia ketika beliau terpilih menjadi ketua KPK :
# Menuntaskan kasus Bank Century.
# Pemberantasan korupsi yang berfokus di bidang pertambangan dan pajak.
# Jika kerjanya tak maksimal dalam rentang waktu setahun, beliau siap mundur.
# Siap di-Antasari-kan
            Nah, inilah ulasan tentang tokoh yang sangat menginspirasi banyak orang denag sikap jujur, berani dan kritis. Semoga kiita bisa meneladani sikap beliau, dan semoga suatu saat nanti akan ada Abrham-Abraham yang lain untuk bisa menuntaskan masalah koruspsi di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar